Selamat datang di Kiprah Nusantara News

BNN Sita 7 Kg Sabu di Tasbi

Rabu, 20 Februari 20130 komentar

 
Badan Narkotika Nasional (BNN) kembali mengungkap peredaran sabu-sabu dalam jumlah besar di Kota Medan. Selasa (19/2) pagi tim BNN yang dipimpin langsung Kepala BNN Komjen Pol Anang Iskandar menangkap seorang pria berinisial WD (40). Dari tangan tersangka petugas menyita barang bukti berupa narkotika jenis sabu-sabu seberat 7 Kg.

Anang Iskandar kepada wartawan menuturkan, pria itu ditangkap di parkiran Home Sentra, Jalan Ringroad, Medan Sunggal. Saat penangkapan itu, petugas menemukan sabu seberat 5 Kg di dalam minibus milik tersangka.

Selanjutnya petugas BNN melakukan pengembangan ke rumah WD di Kompleks Taman Setia Budi Indah (Tasbi) Blok VV No 147, Medan. Dari hasil penggeledahan, petugas kembali menemukan sabu di mobil Honda CRV abu-abu BK 1943 QU milik tersangka. Kali ini sabu yang ditemukan seberat 2 Kg.

"Kita ke rumahnya dan menemukan sabu lain," ungkap Iskandar.

Menurut Anang Iskandar menyebutkan, penangkapan itu merupakan tindak lanjut penyelidikan yang dilakukan selama enam bulan belakangan ini. Tersangka WD merupakan anggota jaringan internasional yang sudah beroperasi lama.

"Ini jaringan internasional yang berasal dari Malaysia, masuk melalui Aceh dan kemudian ke Medan. Operasinya di wilayah Medan dan sekitarnya," jelas Anang.

Hasil pemeriksaan sementara, sabu itu diduga dari Malaysia dibawa ke Aceh kemudian masuk Medan lewat jalur laut. "Sabu diduga dari Malaysia dibawa ke Aceh lewat laut," ungkap dia.  Disebutkan Iskandar, penangkapan ini merupakan jalan untuk masuk ke penyelidikan kasus yang lain. Dari tersangka yang diamankan ini diharapkan diperoleh informasi berharga.
Share this article :

Posting Komentar