Selamat datang di Kiprah Nusantara News

KODAM I/BB DUKUNG PROGRAM PEDULI SAMPAH NASIONAL X TAHUN 2015

Sabtu, 21 Februari 20150 komentar

Keterangan Gambar : TNI-Porli,OKP dan Masyarakat Medan Barat serta Medan Deli melaksanakan Karya Bhakti  dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional X Tahun 2015 Wilayah Kota Medan di Pasar Palapa, Pulau Brayan Medan, Sabtu (21/2)



Pangdam I/BB Mayjen TNI Edy Rahmayadi diwakili Pabandya Bhakti Sterdam I/BB Letnan Kolonel Inf Khairuddin melaksanakan Karya Bhakti  dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional X Tahun 2015 Wilayah Kota Medan bersama Polri dan Pemerintah Daerah di Pasar Palapa, Pulau Brayan Medan, Sabtu (21/2)

Pangdam I/BB Mayjen TNI Edy Rahmayadi diwakili Pabandya Bhakti Sterdam I/BB Letnan Kolonel Inf Khairuddin bersama Polri dan Pemerintah Daerah melaksanakan Karya Bhakti  dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional X Tahun 2015 Wilayah Kota Medan. Dalam sambutan yang disampaikan oleh Danramil 11/Medan Deli 0201/BS Kapten Inf P. Rajagukguk  mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI AD khususnya Kodam I/BB dalam upaya menjalin kerjasama dengan Pemerintah Daerah dan merupakan bentuk kepedulian Kodam I/BB kepada masyarakat guna mendukung keberhasilan Gerakan Peduli Sampah Nasional Tahun 2015 dengan sasaran meliputi pembersihan sampah yang ada di sekitar pasar maupun sampah yang ada di selokan lingkungan pemukiman .

Lebih lanjut Danramil 11/Medan Deli juga mengharapkan dengan kegiatan ini dapat terjalin silaturahmi yang lebih erat antara TNI-Polri, Pemerintah Daerah dan Masyarakat Medan khususnya, semoga kegiatan yang di laksanakan ini dapat memberi manfaat bagi warga sekitar  . Kegiatan ini dilaksanakan TNI-Porli yang berjumlah 60 orang ,OKP dan Masyarakat Medan Barat serta Medan Deli berjumlah sekitar 300 orang.

Camat Medan Barat  Ridho Nasution S.STP menyampaikan sangat mengapresiasi kegiatan ini dan mengucapkan terimakasih kepada Kodam I/BB atas kerjasama yang selama ini telah dilaksanakan semoga kerjasama ini dapat terus di lanjutkan dan Kota Medan natinya dapat meraih ADIPURA tahun 2015.
           
Hadir dalam acara Camat Medan Deli, Sekcam Medan Deli, TNI,Polri, OKP dan  Masyarakat Medan Barat serta Medan Deli.

Share this article :

Posting Komentar